Weekend tapi Pandemi? Beberapa Hal Seru yang Bisa Kamu Lakukan bersama Pasangan Halalmu

10 Desember 2020

Weekend tapi Pandemi? Beberapa Hal Seru yang Bisa Kamu Lakukan bersama Pasangan Halalmu

Pandemi covid-19 saat ini memang mengharuskan untuk lebih banyak berada di rumah saja. Jika sebelum pandemi biasanya Wed-Hunters bersama pasangan halal selalu menikmati waktu akhir pekan dengan kencan atau pergi berlibur ke tempat-tempat wisata yang keren, kini kebiasaan tersebut harus banyak dikurangi. Meskipun sekarang sudah menjalankan kehidupan normal baru yang memperbolehkan untuk bepergian sesekali dengan menaati protokol kesehatan yang ketat, namun pilihan untuk berakhir pekan di rumah saja demi menekan penyebaran virus masih menjadi pilihan yang utama.

Namun, yang namanya di rumah saja terus-menerus tentu ada rasa bosan yang melanda. Mungkin jika di awal-awal masa pandemi Wed-Hunters dan pasangan bisa menghabiskan waktu dengan hanya menonton TV bersama, tapi sebenarnya masih banyak hal seru lainnya yang bisa dilakukan. Tidak perlu kegiatan yang dapat menguras kantong Wed-Hunters, kegiatan yang murah meriah tapi berkesan pun banyak yang bisa untuk dicoba. Selain itu, waktu dengan pasangan menjadi lebih berkualitas, dengan berbagai kegiatan ini akan membuat hubunganmu dan pasangan menjadi lebih harmonis. Berikut beberapa hal seru yang bisa Wed-Hunters lakukan bersama dengan pasangan halal di rumah saat weekend di masa pandemi.

netflix and chill.jpg Photo Credit: thewebaddicted.com

Menonton Film Bersama di Netflix

Di masa pandemi seperti ini rasanya menonton satu film saja tidak akan cukup, apalagi jika menontonnya bersama dengan pasangan. Wed-Hunters bisa menonton beberapa film favorit secara maraton non-stop bisa menjadi kegiatan yang seru dan menghilangkan kebosanan. Siapkan dahulu daftar film favorit yang ingin ditonton dan juga beberapa makanan ringan serta minuman agar semakin menyenangkan suasananya.

board gamess.jpg Photo Credit: Merah Putih

Bermain Game

Saat berkencan di rumah dengan pasangan, Wed-Hunters dapat mencoba untuk memainkan beberapa permainan di dalam ruangan seperti ludo, catur, maupun beberapa permainan tradisional. Meski kelihatannya kekanak-kanakan, namun justru dengan mencoba permainan ini, Wed-Hunters dan pasangan bisa mempunyai momen yang lucu sekaligus manis.

cooking together.jpg Photo Credit: awsimages.detik.net.id

Masak Bersama

Ide memasak bersama ini juga cocok untuk Wed-Hunters lakukan bersama dengan pasangan halalmu saat weekend di masa pandemi ini. Wed-Hunters bisa memilih salah satu resep makanan yang disukai dan cukup menyenangkan untuk dibuat. Kemudian jika sudah selesai, bisa disajikan dengan menarik dan romantis, lalu Wed-Hunters dapat nikmati bersama pasangan.

camping.jpeg Photo Credit: brilio.net

Berkemah

Kalau Wed-Hunters dan pasangan merindukan nuansa alam karena tidak bisa berlibur, bisa mencoba berkemah di halaman rumah. Keluarkan dan pasang tenda, lalu matikan lampu agar terasa seperti berkemah di alam. Sebagai ganti agar tidak terlalu gelap, Wed-Hunters bisa memakai lampu emergency. Ajak pasangan untuk menikmati bulan dan bintang di malam hari atau bisa juga bercerita satu sama lain agar suasana semakin romantis.

yoga in bed.jpg Photo Credit: IDN Times

Atraksi Yoga di Atas Tempat Tidur

Untuk Wed-Hunters dan pasangan yang suka olahraga atau melakukan latihan yoga, atraksi yoga di atas tempat tidur ini bisa menjadi kegiatan yang seru untuk dilakukan bersama. Tidak hanya menyenangkan, atraksi ini bisa membuat Wed-Hunters dan pasangan semakin kompak. Lakukan gaya-gaya yang keren, lalu abadikan dengan kamera yang dimiliki. Jika menemukan gaya yang bagus, bisa Wed-Hunters unggah ke media sosial.

Itulah beberapa kegiatan atau hal seru yang bisa Wed-Hunters lakukan bersama pasangan saat weekend namun harus di rumah saja karena pandemi. Masih banyak lagi hal seru yang bisa dicoba, jadi tetap banyak di rumah saja untuk saat ini sampai keadaan sudah benar-benar membaik. Semoga bermanfaat!


Bagikan cerita ini


Artikel Terkait

Diskon GoPay Hadir untuk Wed-Hunters!

09 Desember 2020

Hello Wed-Hunters! Metode pembayaran di Wedew hadir dengan ragam pilihan, GoPay menjadi salah satunya. Bulan Desember ini, GoPay menghadirkan Online Festival dan turut hadir untuk...

Selengkapnya
Mengapa Harus Menggunakan Wedew.id untuk Undangan Digital?

17 Januari 2020

Untuk memiliki undangan digital terbaik, Anda tentu harus memilih penyedia jasa yang terbaik pula. Dalam hal ini nama wedew.id sudah banyak didengar. Penyedia jasa ini sedang banya...

Selengkapnya
Cara Melaksanakan Pernikahan di Tengah Pandemi

12 Juni 2020

Virus corona yang pertama kali ditemukan di Wuhan, China saat ini memang sudah menyebar ke seluruh penjuru dunia sehingga WHO pun menetapkan kejadian ini sebagai pandemi yang mana...

Selengkapnya

Tunggu apa lagi? Miliki sekarang juga!

Daftar Sekarang