5 Keuntungan Gelar Pernikahan di Bulan Lebaran Haji

05 Juni 2024

5 Keuntungan Gelar Pernikahan di Bulan Lebaran Haji

Perayaan hari idul Adha tentu merupakan momen yang penuh dengan keberkahan bahkan bagi seluruh umat muslim di seluruh dunia. Namun ternyata banyak pasangan yang memutuskan untuk mengikat janji suci dengan gelar pernikahan di Bulan Lebaran Haji.

Ragam Manfaat Gelar Pernikahan di Bulan Lebaran Haji

Menikah ketika sehabis melaksanakan salat idul Adha memiliki berbagai macam manfaat. Karena mampu memperkuat hubungan antar sesama ataupun kehidupan keluarga bisa lebih berkah untuk kedepannya. Berikut beberapa manfaat yang bisa calon pengantin dapatkan!

Kehidupan Pernikahan Lebih Berkah

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya menikah seusai merayakan salat idul Adha mampu memberikan keberkahan di dalam bahtera pernikahan para pasangan muda. Sebab di hari yang penuh dengan berkah tersebut para pasangan lebih memilih untuk menikah. Jadi mampu merasakan energi positif dan juga spiritual yang sangat kuat. Keberkahan di sini sebetulnya dimaksudkan dalam memperkuat ikatan pernikahan dengan memberikan motivasi dalam menghadapi tantangan kehidupan. Serta mampu mendoakan kesuksesan serta kebahagiaan bagi pasangan yang mengarungi bahtera rumah tangga.

Mencontoh Putri Nabi Muhammad

Putri nabi Muhammad yang bernama Fatimah ketika menikah dengan Ali bin Abi Thalib ternyata melakukan pernikahan pada awal bulan Dzulhijjah. Atau berdekatan dengan lebaran Idul Adha. Bagi sebagian umat muslim mungkin saja keterangan ini kurang populer. Namun sebagian umat juga menganggap menikah ketika lebaran Idul Adha mampu memberikan banyak keberkahan.

Punya Banyak Pilihan Wedding Organizer

Walaupun termasuk ke dalam salah satu bulan yang cukup baik untuk melangsungkan pernikahan. Namun terkadang pada beberapa kota besar persepsi pernikahan yang berlangsung pada bulan Dzulhijjah ternyata bukan merupakan bulan yang menjadi favorit. Artinya Anda bisa miliki banyak sekali pilihan wedding organizer. Karena pastinya mereka akan jauh lebih sedikit mendapatkan klien pada saat hari Idul Adha. Jadi, Anda dan pasangan bisa memilih satu persatu WO secara hati-hati untuk dapatkan harga dan konsep pernikahan terbaik.

Bisa Sembari Melakukan Ibadah Qurban

Memutuskan melangsungkan pernikahan saat bulan Dzulhijjah, bukan hanya bisa memberikan shodaqoh. Rupanya para pengantin sehabis melangsungkan pernikahan bisa bersamaan menyumbangkan hewan qurban. Hewan atas nama Anda dan juga pasangan. Hal ini tentu menjadi permulaan yang baik untuk memulai hidup rumah tangga kedepannya.

Gelar Pernikahan Tepat Hari Raya Qurban, Waktu Paling Tepat

Meskipun bulan Dzulhijjah tidak cukup populer untuk melangsungkan resepsi pernikahan. Namun rupanya menjadi salah satu bulan yang tepat bagi umat Islam. Terlebih untuk mengarungi kehidupan baru nanti bersama dengan pasangan. Ketika sudah mendapatkan seseorang yang mampu memiliki semangat untuk membuat visi dan juga tekad yang jelas dalam membangun masa depan. Maka hal tersebut tidak perlu lagi ditunda-tunda untuk melangsungkan pernikahan bersamanya. Apabila sudah menemukan pasangan yang pas dan cocok dengan Anda beserta keluarga. Maka pastikanlah untuk merencanakan pernikahan tersebut dengan baik lalu pilihlah wedding organizer. Lalu sediakan budget mencukupi apabila ingin memiliki konsep pernikahan yang mewah. Karena seperti yang diinginkan oleh banyak orang bahwa pernikahan itu adalah sesuatu yang dilakukan sekali seumur hidup. Jadi memang harus dibuat berkesan bagi kedua pasangan. Demikianlah penjelasan singkat mengenai keuntungan ketika gelar pernikahan tepat hari raya Qur'ban. Bukan hanya memperoleh keberkahan, akan tetapi doa-doa dari orang-orang di sekitar Anda juga jadi sarana lancarnya hubungan pernikahan.


Bagikan cerita ini


Artikel Terkait

Memilih Vendor Pernikahan yang Bagus dan Terpercaya

06 Maret 2020

Mempersiapkan sebuah pernikahan memang tidak boleh sampai tidak matang apalagi asal. Hal itu karena pernikahan merupakan acara sakral yang hanya akan terjadi dalam sekali seumur hi...

Selengkapnya
Apa Itu Bridezilla? Kenali Ciri-cirinya dan Pahami Cara Menghindarinya!

23 Februari 2021

Menjelang pernikahan, ada banyak hal yang harus disiapkan oleh calon pengantin. Selain persiapan untuk acara pernikahan, calon pengantin seringkali didera kekhawatiran tentang kehi...

Selengkapnya
Beberapa Perintilan Souvenir yang Bisa Kamu Selipkan di Bridesmaid Box

09 Maret 2021

Memberikan souvenir untuk bridesmaid jadi salah satu bentuk terima kasih dari pengantin untuk orang-orang terdekatnya yang menjadi pendamping pengantin. Biasanya hadiah untuk bride...

Selengkapnya

Tunggu apa lagi? Miliki sekarang juga!

Daftar Sekarang