Berikut ini ada beberapa tips menentukan konsep pernikahan yang bisa Anda terapkan. Sebab menggunakan konsep apapun termasuk ala Hari Cinta Sedunia. Acara pernikahan tetap tidak boleh kehilangan kesakralan dan harus meninggalkan kesan mendalam bagi pasangan.
Dengan begitu, momen pernikahan akan diingat seumur hidup dan menjadi kenangan tersendiri. Walaupun begitu, menggelar pesta pernikahan tidak melulu harus mewah dan menghabiskan uang calon pengantin dalam jumlah banyak.
Ini Tips Menentukan Konsep Pernikahan yang Tepat, Bisa Khas Hari Cinta Sedunia
Banyak waktu yang bisa dipilih calon pengantin untuk melaksanakan pernikahan. Misalnya tanggal 1 Mei. Pasalnya tanggal ini identik dengan peringatan Hari Cinta Sedunia yang pas jika menggelar pernikahan dan dapat disesuaikan temanya.
Dengan begitu, acara pernikahannya akan sesuai momen yang berlangsung. Sebagai referensi, berikut ini ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti agar lebih mudah menentukan konsep pernikahan!
Tips Menentukan Konsep Pernikahan Dengan Mencari Inspirasi
Setiap orang tentu memiliki konsep pernikahan idamannya masing-masing. Namun untuk menyesuaikan budget, Anda bisa mencarinya kembali lewat sosial media ataupun katalog yang bertema pernikahan.
Nantinya Anda bisa dengan mudah menemukan referensi di Instagram ataupun Pinterest tentang tren pesta pernikahan di seluruh dunia. Selain itu, Anda juga perlu mendiskusikan bersama pasangan agar tidak terjadi kesalahan baik dari segi tema ataupun biayanya.
Memilih Antara Indoor atau Outdoor
Berikutnya Anda harus memilih apakah ingin acara di indoor atau oudoor. Saat ini konsep pernikahan outdoor tengah digandrungi oleh calon pengantin lantaran lebih santai. Tetapi tetap tidak mengurangi kesakralan acara pernikahannya.
Kalau Anda memilih menggelar pesta di dalam ruangan atau sebuah gedung. Harap pastikan gedung yang hendak disewa cukup untuk menampung seluruh tamu dan menyesuaikan budget yang akan dikeluarkan. Hal ini dikarenakan biayanya cenderung mahal.
Selain itu, pastikan juga gedung tersebut memiliki sirkulasi udara yang bagus supaya tamu tetap nyaman selama acara. Lain halnya jika Anda memilih menggelar pesta di luar ruangan. Pertimbangkan faktor cuaca supaya tidak terlalu panas dan kemungkinan turun hujan.
Memilih Warna yang Anda Sukai
Tips menentukan konsep pernikahan berikutnya adalah dengan memilih warna yang disukai. Misalnya saja, Anda lebih suka gaya minimalis dan pilihan warna putih. Maka akan tercipta konsep pernikahan elegan dan simpel.
Selain itu, tak ada salahnya juga memilih warna yang masih bertema atau senada dengan nuansa momen tertentu. Dengan begitu, akan tercipta tema pernikahan yang memiliki perpaduan warna paling tepat.
Tak hanya itu, Anda juga bisa memilih tema monokrom yakni hanya memilih salah satu warna untuk dekorasi acara pernikahan. Konsep seperti ini tengah tren di luar negeri dan kemungkinan besar membuat acara Anda lebih menarik sekaligus unik.
Meminta Bantuan Dekorator
Boleh saja Anda menentukan semua detail dekorasi yang dipakai untuk acara pernikahan. Tetapi tak ada salahnya untuk meminta bantuan dekorator yang profesional. Sebab mereka sudah berpengalaman dalam menentukan konsep yang disesuaikan dengan budget.
Menentukan Unsur Budaya
Walaupun merupakan pernikahan sederhana atau modern dengan tema Hari Cinta Sedunia, tak ada salahnya Anda memasukkan unsur budaya dalam acara tersebut. Untuk itu, diskusikan kepada pasangan apakah ingin memasukkan unsur budaya dalam pernikahan atau tidak.
Itulah beberapa tips menentukan konsep pernikahan ala Hari Cinta Sedunia atau tema lain yang bisa Anda tiru sebelum melaksanakan acaranya. Dengan informasi tersebut, Anda bisa lebih mudah dalam mempersiapkan pernikahan tanpa ada kendala berarti.