4 Alasan Oversharing Hubungan Itu Kurang Baik

07 September 2022

4 Alasan Oversharing Hubungan Itu Kurang Baik

Oversharing hubungan di medsos nyatanya bisa memberikan dampak yang buruk bagi Wed-Hunters. Seperti yang diketahui, di zaman yang sudah serba digital seperti sekarang ini, seringkali beberapa orang memakai sosial media untuk melakukan kegiatan sosialisasi, kerja serta mengunggah sesuatu yang dirasa menyenangkan dan layak untuk dipublikasikan.

Hal itu tidak masalah untuk dilakukan selama Wed-Hunters tidak oversharing atau mempublikasikan sesuatu ke sosial media secara berlebihan, hingga di sini tak ada bedanya mana itu lingkup privasi dan mana yang bukan. Sosial media adalah media digital dengan memakai internet yang mana tiap orang akan bisa mengakses dan juga saling melakukan interaksi, sekalipun dengan orang yang masih belum dikenal. Maka dari itulah menggunakan sosial media dengan bijak merupakan sesuatu yang penting untuk Wed-Hunters ketahui. Salah satu cara bijak menggunakan sosial media yaitu dengan tidak oversharing hubungan di medsos. Berikut ini adalah beberapa dampak buruk ketika Wed-Hunters oversharing di media sosial dengan maksud dan tujuan apapun.

Mengundang Niat Jahat dari Seseorang

Tanpa disadari ketika Wed-Hunters seringkali oversharing maka hal itu akan mengundang niat jahat dari orang lain. Wed-Hunters yang seringkali melakukan oversharing hubungan nantinya membuat orang-orang mengetahui bahwasanya hubungan sedang tidak baik-baik saja. Selain itu juga mereka akan mengetahui bagaimana karakter diri Wed-Hunters.

Oversharing hubungan di medsos juga akan membuat orang lebih mengetahui berbagai macam aktivitas Wed-Hunters dan pasangan. Sehingga mereka akan lebih mudah untuk menebak kapan Wed-Hunters ada di rumah atau tidak. Atau kapan Wed-Hunters tengah sendiri tanpa ada pasangan di rumah.

Menyebabkan Kecemasan dan Kecanduan

Dampak buruk ketika Wed-Hunters seringkali oversharing yaitu akan merasakan kecanduan. Jika Wed-Hunters sudah terbiasa melakukan hal tersebut maka dalam sehari saja tidak mengunggah sesuatu di sosial media atau membagikan cerita mengenai hubungan Wed-Hunters dan pasangan, maka itu akan membuat Wed-Hunters merasa cemas.

Oversharing hubungan di medsos juga akan membuat Wed-Hunters jadi kurang produktif di dunia nyata. Hal itu dikarenakan waktu Wed-Hunters sebagian besar hanya dihabiskan untuk bermain sosial media saja. Terlebih lagi jika respon yang diberikan oleh warganet terhadap unggahan Wed-Hunters tersebut negatif, maka Wed-Hunters pun akan sering bersikap cemas.

Tidak jarang mereka yang sering melakukan oversharing di sosial media susah untuk tidur serta gelisah, dikarenakan mereka takut respon yang diberikan oleh warganet berupa respon negatif.

Merasa Kurang Percaya Diri

Dampak buruk oversharing hubungan di medsos berikutnya yaitu Wed-Hunters akan cenderung merasa kurang percaya diri. Ketika Wed-Hunters memutuskan untuk mengupload sesuatu di sosial media, seharusnya di sini Wed-Hunters telah memahami respon warganet di dunia maya sangat beragam. Karena memang tidak semua yang diposting akan memperoleh tanggapan yang positif.

Jika ternyata terdapat orang lain yang mengomentari hal sebaliknya dari yang Wed-Hunters harapkan, maka dikhawatirkan di sini Wed-Hunters akan jadi kurang percaya diri. Sikap kurang percaya diri tentu akan berakibat buruk pada keseharian Wed-Hunters.

Makin Terobsesi Terhadap Validasi Orang Lain

Dampak buruk berikutnya ketika Wed-Hunters oversharing hubungan di medsos yaitu dikhawatirkan nantinya Wed-Hunters akan semakin terobsesi dengan validasi yang diberikan oleh orang lain. Wed-Hunters selalu ingin agar orang lain mengetahui apa yang dilakukan oleh Wed-Hunters dan pasangan serta mendukung dan juga memberikan respon positif seperti pujian atas unggahan tersebut.


Bagikan cerita ini


Artikel Terkait

Kenali Red Flag dalam Hubungan

31 Agustus 2022

Dalam menjalani sebuah hubungan asmara, tentunya tidak selalu berjalan mulus seperti yang kita inginkan, bukan? Bisa saja mengalami percekcokan atas suatu hal atau bahkan justru me...

Selengkapnya
Alasan Kenapa Harus Memiliki Rasa PD dalam Hubungan

16 November 2022

Pada dasarnya, manusia merupakan makhluk sosial yang berarti tidak bisa hidup seorang diri. Karena itulah dibutuhkan bagi setiap individu untuk dapat menjalin hubungan antar sesama...

Selengkapnya
Ketahui 3 Bukti Bahwa Break Tidak Baik untuk Hubungan

27 Desember 2021

Hey hey Wed-Hunters, pastinya sudah tidak asing lagi dengan kata break iya kan? ya emang pada dasarnya istilah break ini sering kali di pakai orang yang menjalin hubungan. Pengen t...

Selengkapnya

Tunggu apa lagi? Miliki sekarang juga!

Daftar Sekarang