Sumber Gambar : Pinterest
Tagar Hanggini dan Jeha jadi trending di Twitter hari ini. Hanggini melalui tweetnya seakan mengisyaratkan bahwa hubungannya dengan Junior Robert telah kandas akibat perselingkuhan. Kira-kira benar tidak ya? Hmm terhindar dari benar atau tidaknya, seperti kita ketahui kadasnya hubungan akibat perselingkuhan masih sering terjadi hingga kini.
Suatu pengkhianatan memang sangat menyakitkan terutama jika dilakukan oleh orang tersayang seperti kekasih hati. Jangan sampai terjadi pada kisah cinta kalian ya Web-Hunters. Untuk itu yuk simak 3 tips menghindari perselingkuhan berikut ini
Kualitas Komunikasi
Tidak bisa dipungkiri bahwa komunikasi merupakan faktor penting untuk membuat hubungan harmonis. Tentunya komunikasi yang baik bukan hanya perlu dilakukan oleh pasangan LDR, tetapi juga pasangan yang sering bertemu. Faktanya hubungan yang baik berbanding lurus dengan kualitas komunikasi yang baik. Jangan sampaikan tertukar ya Wed-Hunters yang perlu diperhatikan yaitu kualitas komunikasinya bukan intensitasnya.
Saling Menerima
Semua orang pasti mengetahui bahwa manusia tidak ada yang sempurna. Lantas apakah semua orang juga sudah paham dengan fakta tersebut? Hmm fakta bahwa tidak ada manusia yang sempurna itu jangan hanya diketahui, tetapi wajib untuk dipahami. Ketika seseorang paham dengan fakta tersebut, maka bisa dijamin dapat menerima dan menghargai kekurangan pasangannya.
Sering kita jumpai bahwa alasan berselingkuh karena pasangan kurang ini, kurang itu, dan blablabla. Wahai Wed-Hunters mulai sekarang terimalah fakta bahwa di dunia ini tidak ada yang sempurna. Saling menerima akan menjadi kunci kesetiaan, dengan begitu Wed-Hunters tidak akan memiliki pikiran untuk berselingkuh.
Pengendalian Diri
Istilah "Cinta Buta" tentu sudah tidak asing lagi ya di kuping Wed-Hunters. Istilah tsb menggambarkan bahwa cinta bisa datang kapan saja, dimana saja, dan kepada siapa saja. Eitss jangan sampai terkecoh ya, Wed-Hunters wajib mengetahui mana yang baik dan buruk bagi hubungan. Jangan sampai terpesona semata membuat Wed-Hunters tergoda untuk berselingkuh. Pastikan baik buruknya hubungan, jika memang sudah tidak bisa dipertahankan lebih baik akhiri segera daripada berselingkuh.
Nah 3 tips di atas bisa Wed-Hunters terapkan agar tidak tergoda untuk berselingkuh ya. Semua pasangan berhak menentukan arah kisahnya masing-masing. Yakinilah bahwa berselingkuh tidak akan membawa menuju kebahagiaan baru. Jika hendak mencapai kebahagiaan baru, pastikan sudah menyelesaikan masalah sebelumnya. Jika tidak bermasalah, jangan coba-coba membuat masalah dengan berselingkuh ya. Salam setia...