Apakah Hubunganmu Sudah Sehat? Cari Tahu Ciri-Ciri Hubungan yang Sehat di Sini

29 Juni 2021

Apakah Hubunganmu Sudah Sehat? Cari Tahu Ciri-Ciri Hubungan yang Sehat di Sini

Sebuah hubungan yang sehat pasti akan sangat diidam-idamkan oleh banyak pasangan, termasuk Wed-Hunters. Dalam menjalin tali percintaan akan ada banyak sekali rintangan yang harus dilalui. Setiap masalah dan rintangan ini yang nantinya akan menjadi jembatan membuat hubungan bisa lebih baik lagi atau malah lebih buruk. Maka dari itu diperlukan usaha untuk membetuk hubungan yang baik serta sehat.

Dalam mempertahankan sebuah hubungan juga akan terasa sulit jika berada dalam sebuah lingkaran buruk. Beberapa diantaranya banyak yang menyerah dengan keadaan tersebut dan memilih untuk mengakhiri. Wed-Hunters juga tidak ingin kejadian seperti itu terjadi bukan? Maka dari itu hubungan sehat sangat diperlukan.

Kebahagian suatu hubungan bisa Wed-Hunters dapatkan dari keselarasan dan sehatnya tali cinta. Jika Wed-Hunters masih bingung apakah ikatan yang sedang dijalani dalam keadaan baik atau buruk. Berikut ini ciri-cirinya hubungan yang baik.

Hubungan yang Terbuka

Salah satu syarat masuknya sebuah ikatan ke dalam kategori sehat yaitu kedua belah pihak saling terbuka. Tentu Wed-Hunters akan merasa aneh dan tidak nyaman ketika dalam menjalin ikatan percintaan terdapat sesuatu yang ditutup tutupi. Faktanya sebuah hubungan itu dapat dikatan baik jika komunikasi dapat berjalan dengan baik juga sehingga akan saling terbuka.

Topik dalam perbincangan keterbukaan ini bisa mencakup semuanya dari soal perasaan, pekerjaan, keuangan dan masih banyak lagi. Ketika Wed-Hunters dengan pasangan bisa saling terbuka percayalah masalah akan jauh lebih mudah dihadapi serta membentuk hubungan yang baik pula.

Rasa Percaya

Trust is the glue that binds relationships. Without trust, it’s nearly impossible for any relationship to last.

Kunci utama terjalinnya hubungan yang sehat itu bisa dilihat dari rasa saling percaya Wed-Hunters dan pasangan. Perasaan ini membuat seseorang bisa memberikan keluasan dalam hubungan pertemanan dan sebagainya. Coba bayangkan ketika Wed-Hunters dan pasangan memiliki sifat saling curiga pasti perasaan tidak nyaman akan timbul.

Dari situ juga bisa membuat sebuah masalah baru dalam ikatan cinta. Maka dari itu Wed-Hunters harus belajar untuk saling percaya dan mengerti satu sama lain.

Mengabaikan Masa Lalu

Setiap orang pasti memiliki masa lalunya sendiri-diri, tidak peduli itu buruk ataupun baik sebagai seorang pasangan yang baik. Wed-Hunters seharusnya tidak mempersalahkan hal tersebut, karena jika suka diungkit-ungkit malah akan menjadi masalah. Karena harus diketahui setiap manusia pasti tidak ada yang sempurna. Jadi mulailah untuk menerima pasangan apa adanya sebagaimana dia menerima Wed-Hunters.

Tentunya sebagai seorang pasangan yang baik menerima sisi buruk dan baik menjadi sebuah kewajiban. Dengan begitu akan terjalin sebuah ikatan cinta yang baik dan sehat.

Mengontrol Emosi

Salah satu hal terjadinya sebuah keretakan hubungan juga banyak dipengaruhi dari kesulitan mengontrol emosi. Tentu sudah menjadi hal yang wajar bagi setiap manusia memiliki perasaan dan amarah. Tapi faktanya hal tersebut harus bisa dikontrol agar dapat memberikan pengaruh baik. Jika sampai dibawa kedalam suatu hubungan, ini akan menjadi masalah.

Bayangkan saja ketika terjadi pertengkaran Wed-Hunters sedang dalam keadaan emosi lalu pasangan juga tidak bisa menahan. Pastinya akan terjadi suatu perselisihan yang tidak ada ujungnya, tidak ada penengah yang bisa memberikan arahan terbaik. Maka dari itu Wed-Hunters harus bisa mulai mengendalikan emosi karena hanya akan memberikan dampak buruk pada hubungan.

Semoga hubungan Wed-Hunters dengan pasangan sudah termasuk dalam kategori hubungan yang sehat. Jika memang belum, tidak ada kata terlambat untuk memperbaikinya!


Bagikan cerita ini

Tunggu apa lagi? Miliki sekarang juga!

Daftar Sekarang